Wisata di Jembatan Kali Bodo/Ijo Perbatasan Kebumen - Cilacap

Jembatan Ijo

Written by Didik Wahyudi

Wisata menikmati alam bisa tidak hanya ada di tempat-tempat yang jauh seperti wisata Jogja, Bali, Lombok, Papua, atau lainnya. Terkadang di dekat kita terdapat objek-objek wisata alam yang indah. Terkadang kita lupa bahwa tempat tersebut ternyata sangat indah. Tempat-tempat yang terkadang tidak pernah kita lihat dengan serius ternyata menyimpan keindahannya.

Saat pergi ke rumah istri saya di Cilacap, saya kerap melewati sebuah jembatan yang menghubungkan dua kabupaten yaitu Kebumen dan Cilacap. Jembatan ini bernama Jembatan Kali Bodo/Ijo. Dikenal memiliki 2 sebutan karena jembatan ini berada di atas Kali Bodo namun ada juga yang menyebutnya Kali Ijo.

Berikut foto yang saya ambil melalui HP saya:

Pemandangan dari sisi jembatan dimana bukit dan sungai terlihat jelas dari tempat ini.

Dari atas jembatan akan terlihat pemandangan bukit Pegunungan Serayu di sisi timur jembatan. Kali Bodo yang lebar “dihiasi” oleh kapal-kapal nelayan yang ditambatkan di sisi sungai. Kapal nelayan ukuran kecil penuh warna bisa menjadi pemandangan yang indah.

Tentu tempat ini bisa menjadi referensi bagi Anda yang ingin beristirahat saat melakukan perjalanan jauh. Terkadang Anda bisa melihat perahu-perahu wisata yang hilir mudik membawa wisatawan menyusur aliran sungai.

Selain itu jembatan ini dekat dengan Pantai Ayah dan tidak ada salahnya jika menikmati keindahannya sejenak. Selain itu tempat ini juga dekat dengan Gua Petruk. Bagi penyuka susur gua tentu wajib datang ke gua ini.

Baca Juga …

Tak Ditemukan Hasil

Laman yang Anda rikues tak dapat ditemukan. Cobalah mengganti pencarian Anda, atau gunakan navigasi di atas untuk mencari postingan.

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.